Untuk menumbuhkan kultur jamur tiram murni ada beberapa jenis media yang bisa digunakan seperti Media Malt Agar (MA), Potatoes Dextrose Agar (PDA) dan Tauge Dextrose Agar.
Media yang umum dipakai / digunakan adalah media PDA, berikut cara membuat media PDA :
Bahan :
- 300 - 400 gram kentang (pilih yang sehat dengan kulit mulus)
- 15 - 20 gram Dextrose (bisa diganti dengan gula pasir biasa, gula merah)
- 14 - 20 gram agar agar
- 1 liter air suling (bisa diganti dengan air kemasan spt Aqua atau sejenisnya)
Peralatan :
- Panci
- Pisau
- Saringan
- Timbangan
- Botol Tahan Panas
- Kompor
- Autoklaf / Panci Presto
- Gelas Ukur
- Kapas
- Aluminium foil
Cara Membuat PDA
1. Cuci bersih kentang lebih kurang 300 gram, kupas kulitnya terus dipotong dadu
2. Masukan kentang yang sudah dipotong potong kedalam panci kemudian tambahkan air suling sebanyak 1 liter
3. Rebus kentang hingga air mendidih, tunggu beberapa saat sampai kentang kelihatan melunak dan air rebusan berwarna kekuningan. Setelah air berubah warna matikan kompor, dan saring air rebusan. (bila perlu saring 2 kali untuk memperoleh sari kentang yang jernih)
4. Ukur air hasil saringan air kentang tinggal berapa ml ?
5. Buat air suling untuk memenuhi kekurangan air sari kentang agar menjadi 1 liter kembali, tambahkan Dextrose/ gula dan agar kedalam air aduk hingga rata. setelah itu masukan adonan gula dan agar ke dalam sari kentang. Adonan air kentang + Agar + Dextrose sekarang berjumlah kurang lebih 1 liter kembali. panaskan kembali sambil diaduk sehingga mendidih.
6. Angkat dan tuangkan ke dalam gelas ukur / botol tahan panas, tutup dengan kapas dan lapisi dengan Auluminium foil.
7. Sterilkan botol berisi Media PDA dalam autoklaf bertemperatur 121 tekanan 1.1 Atm selama 45 menit (atau pakai panci presto bila tidak punya autoklaf)
8. Media siap dipindahkan ke petri dish atau tabung reaksi (tabung gepeng dll) atau disimpan di kulkas untuk persediaan